Ada yang mengatakan bahwa Libre Office hanya bisa dijalankan pada satu sistem operasi saja, yaitu sistem operasi berbasis Linux. Itu salah besar. Sebenarnya Libre Office bisa dijalankan diberbagai sistem operasi seperti Microsoft Windows XP, Microsoft Vista, Windows 7, Windows 8 dan tentunya semua Distro Linux. Hebatnya lagi, LibreOffice bisa dipasang pada Mac OS.

Untuk mendapatkan perangkat lunak ini sangat mudah, cukup dengan men-download dari website www.libreoffice.org. Jika tidak punya kesempatan untuk men-download, kita dapat men-copy dari siapa saja yang telah men-download. Dan ini legal, karena sifat lisensi Libreoffice yang Open Source Software.
Jika kita menginstal varian distro Linux Ubuntu, termasuk Linux Softice , maka akan menemukan LibreOffice dalam instalasi yang dilakukan. Ubuntu Libreoffice merupakan paket yang langsung akan terpasang pada Linux varian Ubuntu.
Cara instalasi Libreoffice ini sangat mudah, atau jika ingin lebih jauh memahami cara instalasinya, bisa download di www.libreoffice.org/get-help/installation/.
Untuk memulai LibreOffice, kita dapat menggunakan menu sistem. Pada Windows, biasanya kita mulai pada menu Start. Pada GNOME, KDE dan Mac OS X, hal itu dimulai pada menu Aplikasi.
Pada saat Libreoffice sudah terinstal dengan baik pada komputer, laptop atau netbook kita, maka entri atau icon untuk Libreoffice dan semua komponen Libreoffice telah ditambahkan ke menu yang ada pada sistem operasi kita bila menggunakan sistem operasi Windows atau distro Linux.
No comments:
Post a Comment
Silakan berkomentar ....